Kodim 1603/Sikka, Pasi Ter Kapten Inf Ida Bagus Wiriyawan Mengikuti Pengesahan Warga Baru Tingkat I Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Maumere (242)

oleh -153 Dilihat

Sikka,HRC- Kodim 1603/Sikka – Pengesahan Warga Baru Tingkat I Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun Tahun 2022 Cabang Maumere (242) bertempat Di Lapangan Tenis Manunggal Kodim 1603/Sikka, Jln. Jendral Sudirman 01, Kel. Waioti, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka, Kamis 11/08/2022.

Dandim 1603/Sikka Letkol Inf Muhammad Jafar melalui Pasiter Kodim 1603/Sikka Kapten Inf Ida Bagus Wiriyawan” PSHT ini merupakan salah satu cabang silat yang tertua di Indonesia bahkan sebelum negara ini merdeka silat ini sudah ada.

Dalam merebut kemerdekaan tidaklah terlepas pada peran serta dari para tokoh-tokoh silat yang ada di Indonesia yang turut berjuang dan bersatu untuk merebut kemerdekaan Indonesia.

Hari ini selain melaksanakan pengesahan warga baru PSHT juga merayakan 100 Tahun emas PSHT. Tentunya dengan 100 Tahun Emas PSHT diharapkan PSHT dapat melahirkan para pendekar – pendekar tangguh yang dapat meraih prestasi di bidang pencak silat.

Adapun jumlah siswa baru yaitu berjumlah 273 siswa terdiri dari perwakilan siswa dari tiap Kecamatan di Kab.Sikka dan satu perwakilan dari Kec. Solor, Kab.Flores Timur.

Sambutan Ketua Cabang Maumere Bapak Marianus Manis ” Dalam usia lima tahun kita bekerja kita telah berhasil memekarkan tiga cabang baru yaitu Cabang Lembata Tahun 2019 dan dua cabang di Tahun 2022 yaitu Cabang Kab.Ende dan Cabang Kab.Flores Timur.

Kita diberikan tambah tugas untuk koordinasi untuk wilayah nagakeo. Semoga dua tahun ke depan nagekeo menjadi cabang sendiri.

Komitmen kami seluruh warga PSHT Cabang Maumere yang terbwntuk melalui SK Kepengurusan Ranting kami menyepakati dlm kurung waktu lima tahun ke depan kami akan mengembangkan organisasi di seluruh desa di Kab.Sikka dan ranting-ranting yang sudah masuk di setiap desa di wilayah Kecamatan akan bergerak di setiap dusun di Tahun ini.

Dengan segala kerendahan hati sya mohon kepada bapa kepala pusat untuk selalu mendukung dan perhatian agar PSHT ini semakin berkembang di Kab.Sikka.

Dalam lima tahun menjadi pengurus cabang kami telah melaksanakan enam kali pengesahan termasuk pada malam hari ini yaitu pada Tahun 2017 mengesahkan 86 orang, pada tahun 2018 mengesahkan 67 orang, 2019 mengesahkan 87 0rang, 2020 mengesahkan 170 orang, 2021 mengesahkan 217 orang, 2022 mengesahkan 273 orang.

Harapan saya setelah disahkan saudara dapat bermanfaat bagi kemasyarakatan umat.

Sambutan Dewan Pusat PSHT Bapak Andreas Eka Sakti ” Kita ini sudah 100 tahun berdiri kalau orang itu sudah sangatlah dewasa. Diharapkan untuk ade-ade yang disahkan pada malam hari ini jika sudah menjadi warga patutnya mempunyai sikap dan tauladan yang dewasa, di mana PSHT selalu mendidik warganya untuk menjadi manusia yang berbudi luhur, tau benar dan salah, selalu beriman dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa.

Setelah menjadi warga diharapkan saudara tanggung jawab membawa ajara SH Terate dan diharapkan mempunyai sikap watak seorang SH Terate yaitu sederhana, sabar, jujur, rela berkorban, amal, cinta kasih.

Harapan dari dewan pusat ade-ade anda ini hidup di tanah air nian sikka atau maumere, maka harus menjaga kambtibmas dan harus menjaga solidaritas antar sesama pesilat.

Sebagai warga esai terate kalian mempunyai DNA pejuang, pejuang itu pantang menyerah dan seorang pejuang itu tidak takut seperti halnya seorang TNI yaitu tidak pernah mundur selangkahpun dalam meraih cita-cita yang tentunya dengan cara-cara yang kejujuran dengan loyalitas dan disiplin tinggi.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan sakral.

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

No More Posts Available.

No more pages to load.