Pemerintah Provinsi NTT Harus Hidupkan Pasar Perbatasan NKRI – RDTL

oleh -76 Dilihat

Kupang,HRC- Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur ( Pem Prov. NTT) memiliki asset daerah serta potensi ekonomi yang luar biasa. Namun sayangnya asset dan potensi tersebut belum, bahkan tidak dimanfaatkan dengan baik oleh Pemprov NTT guna mendatangkan penghasilan atau meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Pernyataan ini disampaikan Senator NTT, Ir. Abraham Paul Liyanto dalam menjawab media ini terkait bagaimana upaya dan strategi Pemerintah Provinsi NTT dalam memajukan daerah ini. Menurut Abraham Liyanto Pemerintah NTT harus jeli membaca peluang-peluang ekonomis produktif yang mana peluang tersebut sulit ditemukan di daerah lain.

“ Coba mari kita belajar dari Pulau Batam yang sistim perdagangannya memberlakukan tarif yang paling murah namun laju perputaran ekonominya sangat kencang. Ini yang harus kita contohi untuk terapkan di daerah kita khusus untuk perdagangan di daerah perbatasan antara dua Negara Timor Leste dan Indonesia di NTT” Jelas Liyanto. Menurutnya peluang bisnis yang paling tepat yang harus segera dimanfaatkan kesempatannya untuk membangun daerah ini adalah dengan cara-cara sederhana yang tepat dan berkelanjutan. Seperti adanya pasar perbatasan dimana adanya intervensi pemerintah terkait harga istimewa murah sehingga dari daerah-daerah di Indonesia dan khususnya Timor Leste menjadikan pasar tersebut sebagai pusat pembelanjaan.

Selain itu,tambah anggota Senator NTT tiga periode ini menjelaskan bagaimana roda kehidupan ekonomi daerah perbatasan akan hidup dan seluruh dimensi daerah juga turut aktif apabila aktifitas pasar perbatasan dihidupkan dan dikelola dengan baik. “ Jelasnya kalau pasar perbatasan dioptimalkan dengan baik maka aspek yang lain terutama ekonomi masyarakat NTT khususnya ekonomi masyarakat perbatasan akan bertumbuh dengan maju” Ungkap Liyanto.

Liyanto mengharapkan kepada Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat untuk segera mengambil sikap membangun koordinasi dengan pemerintah kabupaten di daerah perbatasan sehingga langkah-langkah yang diambil dapat singkron dengan kondisi real yang ada di Pemerintah Kabupaten. “ Saya sangat mengharapkan kepada Gubernur NTT, Pak Victor untuk segera mengambil langkah dalam mewujudkan pasar perbatasan. Karena apa ? menurut saya pasar perbatasan memiliki potensi keuntungan bisnis juga dapat mengangkat ciri khas daerah ini. Kalau pasar sudah beroperasi dengan baik maka saya yakin daerah ini akan terkenal melalui datangnya banyak pengunjung dari berbagai daerah” Tandas Liyanto.

(Frengco/Eshy*)

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

No More Posts Available.

No more pages to load.