Antusias Siswa SMPN 11 Kota Kupang Sangat Tinggi Ikuti KBM Tatap Muka

oleh -53 Dilihat

Kupang,HRC- Pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka terbatas hari ke-3 pada Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 11 Kota Kupang berjalan lancar tanpa hambatan apapun,bahkan siswa-siswi kelas VII pada sekolah ini sangat antusias mengikuti KBM tatap muka terbatas dengan riang dan senang hati.

Kepala sekolah SMPN 11 Kota Kupang,Warmansyah,S.Pd kepada media ini di ruang kerjanya Rabu,(22/9/2021) mengatakan pelaksanaan KBM tatap muka terbatas pada sekolah ini berjalan lancar sesuai apa yang diharapkan.

Kepala sekolah SMPN 11 Kota Kupang,Warmansyah,S.Pd

“Hari ini adalah hari ke-3 pelaksanaan KBM tatap muka terbatas di SMPN 11 Kota Kupang dan syukur bahwa semua siswa sangat antusias mengikuti kegiatan tatap muka terbatas ini”Ungkap Warmansyah.

Lebih lanjut kepala sekolah yang sukses menghantar sekolah ini menjadi sekolah penggerak di NTT ini mengatakan sesuai surat edaran Dinas Pendidikan Kota Kupang bahwa kurang-lebih ada delapan item syarat yang harus dipenuhi oleh setiap sekolah dalam menyelenggarakan  KBM tatap muka terbatas dan SMPN 11 Kota Kupang dapat memenuhi syarat tersebut.

“Sebelum melaksanakan KBM tatap muka terbatas kita telah melaksanakan beberapa syarat sebagai syarat utama dalam melaksanakan KBM tatap mua terbatas termasuk salah satunya seluruh guru  harus divaksin sedangkan untuk siswa telah kami koordinasi dengan pihak Puskesmas untuk melaksanakan vaksinasi di sekolah  ini pada 29 September mendatang”Tutur Warmansyah.

Tampak KBM Tatap muka terbatas dalam kelas sedang berlangsung. Turut hadir memantau Pemred Hak Rakyat dan Kepsek SMPN 11 Kota Kupang.

Pantauan media Independent Hak Rakyat pada lokasi sekolah menunjukkan proses KBM tatap muka terbatas berjalan lancar serta tetap mematuhi aturan Prokes secara ketat. Andi salah satu siswa kelas VII pada sekolah ini menjawab media ini terkait pelaksanaan KBM tatap muka terbatas tidak lain dirinya mengatakan selama kurang lebih 2 tahun masa pandemic dan pembelajaran online  sangat tidak menyenangkan bahkan teman-teman seangkatan pun tidak saling kenal dan dirina bersama teman-teman sangat menyukuri bahwa kegiatan belajar-mengajar di sekolah sudah kembali dilaksanakan.

“Saya sangat senang sudah dapat belajar kembali mengikuti  pelajaran di sekolah. Selama ini hanya bisa belajar secara Online dan sangat sulit kami mengerti”Ungkap Andi penuh kepolosan.

Sebagai catatan tambahan SMPN 11 Kota Kupang sesuai data terakhir sekolah ini memiliki jumlah siswa sebanyak 956 siswa dengan total tenaga pendidik dan kependidikan sebanyak 52 orang. Sekolah dengan lokasi  persis ditengah-tengah  permukiman dan berbatasan langsung dengan wilayah Penfui- Kabupaten Kupang ini sungguh menjadi sekolah pilihan bagi warga masyarakat kota Kupang bahkan sekolah ini dapat terpilih sebagai sekolah penggerak dengan tiga sekolah lain di Kota Kupang. (Frengco/Eshy)*

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

No More Posts Available.

No more pages to load.